Jangan
salah, Papua juga memiliki batik dengan motif-motifnya yang khas dan banyak
diminati lokal maupun mancanegara. Dibandingkan dengan corak batik dari daerah
lainnya di Jawa, batik Papua memiliki perbedaan corak yang cukup mencolok.
Batik dari daerah ini cenderung lebih gelap namun banyak memiliki motif yang
terdiri dari gambaran patung.Batik di Papua selama ini yang paling terkenal
adalah batik motif Asmat. Warnanya lebih cokelat dengan kolaborasi warna tanah
dan terakota. Soal pemilihan motif batik Papua banyak menggunakan simbol-simbol
keramat dan ukiran khas Papua. Cecak atau buaya adalah salah satunya,selain
tentu lingkaran-lingkaran besar.Bahannya macam-macam disesuaikan dengan
permintaan pasar.
|
Ternyata
tidak hanya Pulau Jawa yang punya kain batik, Papua juga punya kain
batik sendiri yang tak kalah cantik dan unik. Memang sih, produksinya
masih dari Jawa, tapi Batik Papua punya ciri khas yang berbeda dari
batik lainnya. Ciri khas Batik Papua adalah pilihan warnanya yang
cenderung genjreng warna-warni dengan motif burung cenderawasih, tifa
(alat musik semacam gendang dari Papua), dan motif ukiran asmat.
Salah
satu Toko Batik yang terkenal di Papua adalah Aneka Batik, tidak
hanya di Jayapura, toko ini punya banyak cabang di kota yang ada di
Pulau Papua. Produk yang ditawarkan oleh Toko Aneka Batik ini
berbagai macam, mulai dari kain batik, kemeja, sampai aksesoris dari
kain batik seperti tas dan dompet. Bahan batiknya juga macam-macam,
mulai dari katun, tissue, sampai sutra. Tentunya dengan pilihan bahan
yang berbeda, berbeda pula harga yang ditawarkan. Untuk kain Batik
Papua dari bahan katun, ditawarkan mulai dari 35rb/m untuk batik cap,
kisaran 50 - 160rb/m untuk batik tulis dan ratusan ribu hingga jutaan
untuk kain batik dengan bahan sutra. Seperti namanya, Pakaian batik
yang disediakan di toko inipun beraneka macam, kemeja cowok lengan
pendek dan panjang, berbagai model baju batik untuk cewek, dan juga
beberapa model pakaian untuk anak-anak. Untuk harga kemeja batik
tulis dengan bahan katun dibanderol sekitar 180rb, dan 190rb untuk
kemeja lengan panjang.
|
|
|
|
|
|
|
|
|
Gak Jelas Tulisannya..
BalasHapusAyo kita kembangkan BATIK PAPUA, BATIK BEKASI dan jaga kelestarian RAJA AMPAT
BalasHapuskembangkan Batik Papua-Batik Bekasi & Jaga Kelestarian Raja Ampat
Pencipta Ide Awal Motif Batik Bekasi